Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Usai Porak-porandakan Filipina, Topan Fungwong Menuju Taiwan
Advertisement . Scroll to see content

Hadapi Agresi China, Filipina Beli Sistem Rudal dari India 

Sabtu, 15 Januari 2022 - 11:42:00 WIB
Hadapi Agresi China, Filipina Beli Sistem Rudal dari India 
Rudal anti-kapal jarak jauh India yang diluncurkan dari udara. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

MANILA, iNews.id - Filipina segera membeli sistem rudal anti-kapal dari India. Keputusan itu diambil untuk keamanan Filipina dalam menghadapi agresi China yang meningkat di Laut China Selatan.

Kabar ini disampaikan Menteri Pertahanan Filipina, Delfin Lorenzana  pada Jumat (14/1/2022). Nilai pembelian ini mencapai hampir 375 juta dolar AS. 

Perusahaan yang akan memasok sistem rudal anti-kapal darat ke Angkatan Laut Filipina yakni BrahMos Aerospace. Perusahaan patungan India dan Rusia itu telah mengembangkan rudal jelajah yang menurut kementerian pertahanan India merupakan yang tercepat di dunia.

Filipina akan menjadi negara pertama yang membelinya.

"Kesepakatan itu meliputi pelatihan untuk operator dan pengelola serta dukungan logistik," tulis Lorenzana di Facebook.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut