Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!
Advertisement . Scroll to see content

Hampir 8 Bulan Steril, Kepulauan Solomon Umumkan Kasus Covid-19 Pertama

Minggu, 04 Oktober 2020 - 14:28:00 WIB
Hampir 8 Bulan Steril, Kepulauan Solomon Umumkan Kasus Covid-19 Pertama
Ilustrasi Covid-19. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

Pelajar yang terinfeksi Covid-19 sebelumnya sudah tiga kali menjalani tes yang menunjukkan hasilnya negatif saat masih berada di Filipina sebelum terbang ke Kepulauan Solomon. Dia saat ini tengah menjalani isolasi di ibu kota Honiara.

Sedangkan 18 pelajar asal Kepulauan Solomon lainnya yang hasil tesnya positif masih berada di karantina di kota Manila.

Sejak Kepulauan Solomon menutup perbatasan pada Maret, lebih dari 400 pelajar asal negara itu masih tertahan di Filipina, yang merupakan salah satu negara Asia Tenggara dengan catatan infeksi Covid-19 terparah.

Terus didesak oleh para orang tua pelajar, otoritas Kepulauan Solomon kemudian menyusun tiga penerbangan repatriasi, penerbangan pertama telah tiba pada Selasa kemarin.

Meskipun program tersebut menyebabkan kasus infeksi Covid-19, pemerintah Kepulauan Solomon mengatakan akan tetap melanjutkan dua penerbangan rapatriasi lainnya untuk memulangkan pelajar dari Filipina.

Dengan demikian, tinggal beberapa negara kepulauan di kawasan pasifik dan teritori Kiribati seperti Marshall Islands, Mikronesia, Nauru, Palau, Samoa, Tonga, Tuvalu, dan Vanuatu yang diyakini masih bebas dari infeksi virus.

Editor: Arif Budiwinarto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut