Horor! 158 Mobil Kecelakaan dan Hangus Terbakar gara-gara Kabut Besar di Jalan Tol, 7 Orang Tewas
WASHINGTON DC, iNews.id – Awan kabut besar yang menyelimuti jalan tol di Negara Bagian Louisiana, Amerika Serikat, menyebabkan kecelakaan yang melibatkan 158 mobil, Senin (23/10/2023) waktu setempat. Tujuh orang tewas dalam peristiwa itu.
Fenomena cuaca yang disebut “kabut super” menyebabkan penumpukan kabut besar-besaran di Jalan Antarnegara Bagian (Interstate) 55, sekitar 48 km di luar Kota New Orleans, ungkap Kepolisian Negara Bagian Louisiana dalam sebuah pernyataan.
Foto-foto yang diunggah polisi menunjukkan kedua jalur jembatan jalan raya di lokasi kecelakaan terhalang oleh reruntuhan, termasuk puluhan kendaraan yang hangus.
“Kebakaran terjadi di jalan tol,” kata polisi.
Satu kendaraan tampaknya keluar dari jembatan dan masuk ke air di bawahnya.