Ibu Terinfeksi Virus Corona Harus Tetap Menyusui Bayi, Ini Penjelasannya
JENEWA, iNews.id - Perempuan ibu terinfeksi virus corona tetap harus menyusui dan tidak boleh dipisahkan dengan bayi mereka.
Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan, belum ada bukti penularan Covid-19 dari ibu ke bayinya melalui ASI. Para ahli masih menyelidiki potensi penularan tersebut.
"Kita tahu bahwa anak-anak memiliki risiko Covid-19 relatif rendah, tapi bisa berisiko tinggi terhadap berbagai penyakit dan kondisi lain jika pemberian ASI dicegah," katanya.
Sebaliknya, lanjut mantan menteri luar negeri dan kesehatan Ethiopia itu, ASI justru bermanfaat mencegah potensi penularan virus kepada anak.
"Berdasarkan bukti yang ada ini, WHO menilai manfaat menyusui justru lebih besar dari risiko penularan Covid-19," tuturnya.