Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Aktivis Palestina Muna Al Kurd Ditangkap, Ratusan Warga Geruduk Markas Polisi Israel
Advertisement . Scroll to see content

Israel Bebaskan Aktivis Palestina Muna Al Kurd setelah Didemo Warga

Senin, 07 Juni 2021 - 07:06:00 WIB
Israel Bebaskan Aktivis Palestina Muna Al Kurd setelah Didemo Warga
Muna Al Kurd. (Foto: Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

Sebelumnya, tentara Israel menangkap seorang perempuan ikon perjuangan Palestina yang juga aktivis, Muna Al Kurd, dari rumahnya di Sheikh Jarrah, Yerusalem Timur, Minggu (6/6/2021).

Ayah Muna, Nabil Al Kurd, mengatakan, tentara Israel menggerebek rumahnya pada Minggu pagi dan langsung membawa perempuan 23 tahun itu.

Dalam rekaman video yang beredar di media sosial, Muna tampak tenang saat dibawa seorang tentara Israel sambil meminta keluarganya untuk tetap tenang.

"Jangan khawatir," ujarnya, kepada ibu dan bapaknya.

Muna merupakan aktivis perempuan yang berada di garis terdepan menentang pengusiran warga Palestina dari Sheikh Jarrah. Rencana pengusiran ini memicu gelombang demonstrasi warga Palestina di Tepi Barat. 

Dia merupakan sarjana di bidang komunikasi dan jurnalistik. Belakangan ini dia gencar mengampanyekan perlawanan terhadap upaya pengusiran permukiman warga Palestina oleh Israel, Keluarganya merupakan salah satu dari 27 yang terancam digusur oleh Israel.

Editor: Umaya Khusniah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut