Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kanada Tarik Iklan Audio Presiden Ronald Reagan yang Bikin Trump Murka
Advertisement . Scroll to see content

Jalan Layang Pejalan Kaki Ambruk, 18 Orang termasuk 17 Anak Dilarikan ke RS

Kamis, 01 Juni 2023 - 09:54:00 WIB
Jalan Layang Pejalan Kaki Ambruk, 18 Orang termasuk 17 Anak Dilarikan ke RS
Ilustrasi jalan layang untuk pejalan kaki di sebuah kawasan wisata. (Foto: Pixabay)
Advertisement . Scroll to see content

OTTAWA, iNews.id – Sebanyak 18 orang dilarikan ke rumah sakit setelah jatuh dari jalan layang pejalan kaki di Benteng Gibraltar, Winnipeg, Kanada, Rabu (31/5/2023) waktu setempat. CBC News melaporkan, 17 korban adalah anak-anak berusia 10 dan 11 tahun dari Sekolah St John's-Ravenscourt.

Asisten Kepala Layanan Paramedis Winnipeg, Jason Shaw mengatakan, insiden tersebut berlangsung sesaat sebelum pukul 10.00 waktu setempat (22.00 WIB). Akibatnya, tiga anak dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi tidak stabil. Sementara yang lainnya dianggap dalam kondisi stabil. 

Banyak dari korban luka terjatuh dari jarak sekitar lima meter setelah jalan layang pedestrian di benteng itu runtuh.

Salah satu murid mengatakan kepada media bahwa seorang guru dan dua siswa berada di bawah jalan saat fasilitas itu ambruk.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut