Joe Biden Beri Hadiah Vladimir Putin Kacamata Aviator, Kerap Dipakai Militer AS dan NATO
JENEWA, iNews.id – Presiden AS Joe Biden memberikan hadiah kepada Presiden Rusia, Vladimir Putin, setelah pertemuan mereka di Jenewa, Swiss, Rabu (16/6/2021). Hadiah itu berupa kacamata aviator khusus dari sebuah perusahaan yang menyediakan kacamata hitam bagi militer AS dan para sekutu NATO.
Pemberian Biden itu ditafsirkan sebagai “cubitan nakal” kepada Putin dan Rusia—yang mendapat sorotan dan kritik dari para sekutu NATO atas perilaku mengganggu Moskow dalam beberapa tahun terakhir.
Kacamata yang diberikan Biden kepada Putin dibuat oleh Randolph USA. Perusahaan itu bekerja sama dengan militer AS pada 1978 untuk membuat HGU-4/P Aviator yang digunakan oleh para pilot pesawat tempur.
“Sejak itu, mereka (Randolph USA) telah menyediakan kacamata aviator tingkat tinggi dan tahan lama untuk militer AS dan mitra NATO, yang diproduksi di dalam negeri di pabrik Massachusetts milik mereka,” kata seorang pejabat Gedung Putih kepada wartawan, dikutip kembali Alarabiyah, Kamis (17/6/2021).
???????????????? #RussiaUS Joint Statement on Strategic Stability:
— MFA Russia ???????? (@mfa_russia) June 16, 2021
???? #Russia & #US will embark together on an integrated bilateral Strategic Stability Dialogue in the near future. We seek to lay the groundwork for future arms control and risk reduction measures.
???? https://t.co/V72I33CKxz pic.twitter.com/qRtPeZyddd
Biden juga memberikan Putin hadiah lain yaitu patung kristal Bison Amerika, “Sebuah interpretasi megah dari salah satu mamalia paling agung di negara kita dan perwakilan dari kekuatan, persatuan, ketahanan,” tambah pejabat itu.
Biden dan Putin bertemu di Jenewa untuk membahas perbedaan dalam pertemuan puncak yang sangat dinanti-nantikan. Pertemuan itu atas undangan presiden Amerika Serikat kepada Putin.