Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terungkap, Trump Ancam India dan Pakistan Kena Tarif 250% jika Tak Hentikan Perang
Advertisement . Scroll to see content

Kantor Polisi Pakistan Diserang 3 Pria Bersenjata, 9 Orang Tewas

Rabu, 30 Januari 2019 - 08:45:00 WIB
Kantor Polisi Pakistan Diserang 3 Pria Bersenjata, 9 Orang Tewas
Penyelidik dan polisi di lokasi penembakan di Quetta, Pakistan. (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

QUETTA, iNews.id - Sekelompok orang bersenjata menerobos masuk dan menyerang sebuah kantor polisi di barat daya Pakistan. Serangan menyebabkan sembilan orang tewas dan 21 lainnya luka-luka.

Serangan ini terjadi ketika para calon anggota tengah duduk untuk mengikuti ujian masuk polisi.

Militer Pakistan menyatakan kelompok yang terdiri dari dari tiga pria bersenjata menyerang pintu masuk kantor deputi inspektur polisi di distrik Loralai di Balochistan. Wilayah yang berada di provinsi selatan negara itu merupakan wilayah yang bergejolak dan terjadi sejumlah serangkaian serangan militan.

Seorang pria bersenjata meledakkan dirinya dan yang lainnya menembaki polisi dan sekitar 800 kandidat yang mengikuti ujian untuk bergabung dengan pasukan; menewaskan tiga polisi, lima pegawai sipil, dan satu kandidat.

Sebanyak 21 orang, termasuk 12 polisi dan sembilan kandidat, terluka.

Tentara dari Angkatan Darat dan Korps Perbatasan dipanggil untuk mengevakuasi bangunan dan membersihkan orang-orang bersenjata tersebut.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut