Kapal Perang AS Berpeluru Kendali Melintasi Selat Taiwan, Berisiko Buat China Murka
Taiwan memiliki bendera dan mata uang sendiri. Akan tetapi, negara itu tidak diakui sebagai negara merdeka oleh PBB.
Washington mengakhiri hubungan diplomatiknya dengan Taipei pada 1979 untuk meningkatkan hubungan dengan China. Akan tetapi, AS tetap menjadi sekutu paling kuat dan pemasok senjata utama di Taiwan.
China mengancam akan menggunakan kekerasan jika Taipei memproklamasikan kemerdekaan atau melibatkan intervensi asing dalam urusan dalam negerinya. Beijing memandang perjalanan kapal asing melalui Selat Taiwan sebagai pelanggaran terhadap kedaulatannya.
Amerika Serikat dan banyak negara lain, di sisi lain, melihat jalur air sebagai bagian dari perairan internasional dan karenanya terbuka untuk semua kalangan.
Editor: Ahmad Islamy Jamil