Ke AS, Aktivis Hong Kong Joshua Wong Minta Bantuan Trump Tekan China
Wong melakukan lawatan luar negeri demi mencari dukungan internasional untuk menekan China.
Sebelum ke AS, Wong berkunjung ke Jerman dan bertemu menteri luar negeri. China pun melayangkan protes atas pertemuan itu dan memanggil Dubes Jerman di Beijing.
Sementara itu, selama di AS, Wong akan hadir dalam kongres HAM yang akan digelar di Washington pada Selasa mendatang.
Pemimpin Hong Kong Carrie Lam memang sudah memenuhi tuntutan utama demonstran yakni dicabutnya RUU ekstradisi, namun itu belum cukup. Ada empat tuntutan lain yang belum dipenuhi, di antaranya pembebasan lebih dari 1.100 demonstran dan digelarnya pemilu demokratis untuk memilih pemimpin. Saat ini pemimpin Hong Kong ditunjuk oleh pemerintah China.
Editor: Anton Suhartono