Kini Ada 3.526 Kasus di Korsel, Presiden Moon: Kami Pasti Bisa Atasi Virus Korona
SEOUL, iNews.id - Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae In mengatakan pemerintahannya sedang melancarkan respons besar-besaran untuk memerangi virus korona. Saat ini ada 376 kasus baru virus korona, sehingga totalnya menjadi 3.526 kasus.
Korea Selatan memiliki total jumlah kasus virus korona terbesar di dunia di luar China, setelah ada peningkatan pesat dalam beberapa hari terakhir.
Sejumlah acara dibatalkan atau ditunda karena virus, sementara lebih dari 70 negara meningkatkan pembatasan perjalanan mereka terhadap Korea Selatan.
"Pemerintah sekarang melancarkan respons habis-habisan setelah meningkatkan peringatan krisis ke level tertinggi," kata Moon, seperti dilaporkan AFP, Minggu (1/3/2020).
"Kami akan dapat mengatasi wabah COVID-19 dan menghidupkan kembali ekonomi kita yang menyusut," tambahnya.