NEW YORK, iNews.id - Di tengah riuhnya pemberitaan soal virus korona, banyak kisah menarik yang mungkin saja terlewatkan. Misalnya, pasangan anonim yang berikan uang tip ratusan juta rupiah bagi seluruh pegawai restoran di Houston, Amerika Serikat (AS).
Berikut beberapa kisah menarik dan inspiratif di dunia di tengah hantaman pandemi korona, seperti dilaporkan Deutsche Welle.
Pemberontak RSF Dituding Tutupi Skandal Genosida dengan Bakar dan Kubur Jenazah
1. Facebook beri bonus bagi karyawan
Aksi dermawan dilakukan oleh Facebook di tengah wabah korona yang saat ini telah menjadi pandemi global.
Perusahaan jejaring sosial tersebut memberikan bonus sebesar 1.000 dolar AS atau setara dengan Rp 15 juta kepada setiap karyawannya di tengah pandemi.
Bonus ini dimaksudkan untuk membantu karyawan yang bekerja dari jarak jauh dengan biaya tambahan, seperti mempersiapkan tempat kerja dari rumah atau biaya perawatan anak.
Informasi terkait pemberian bonus ini pertama kali dilaporkan oleh The Information yang mengutip memo internal yang dikirim oleh CEO Facebook Mark Zuckerberg pada Selasa (17/3/2020).
Facebook memiliki sekitar 45.000 karyawan di seluruh dunia. Bonus sebesar 1.000 dolar AS ini hanya akan diberikan bagi karyawan tetap yang bekerja penuh waktu dan bukan pegawai kontrak, demikian menurut sumber yang mengetahui perihal pemberian bonus ini.
Sebelumnya, Facebook menyatakan akan tetap membayar upah reguler bagi pegawai yang bekerja sebagai petugas kebersihan dan pekerja kafetaria, meskipun jam kerja mereka berkurang.
2. Pegawai restoran dapat uang tip Rp143 juta dari pasangan anonim
Di AS, pegawai sebuah restoran terkenal di Houston mendapatkan tip senilai 9.400 dolar AS atau sekitar dengan Rp143 juta dari pelanggan tetap yang ingin membantu mereka selama penutupan akibat korona.
Pasangan pelanggan itu datang untuk makan malam di restoran bernama Irma’s southwest pada Senin (16/3/2020), setelah tahu bahwa semua restoran di kawasan itu akan ditutup dan hanya menawarkan pembelian makanan untuk dibawa pulang (takeaway), menurut pemilik restoran Louis Galvan kepada CNN.
"Kami sangat tidak menyangka. Mereka meninggalkan tip untuk seluruh pegawai dapur dan pelayan," ujar Galvan.
Pasangan tersebut meninggalkan uang sebesar 1.900 dolar AS dalam bentuk tunai dan memberikan tip lain senilai 7.500 dolar AS melalui kartu kredit milik mereka. Galvan mengatakan, pasangan itu tidak ingin diketahui identitasnya.
Dia a menyebut bahwa jumlah makanan yang sebenarnya perlu mereka bayar hanyalah 90,12 dolar AS atau sekitar Rp1,3 juta.
3. Hong Kong gunakan gelang elektronik awasi warga
Hong Kong menggunakan gelang elektronik dalam rangka menegakkan karantina dan mengurangi penyebaran virus korona. Gelang tersebut terhubung ke aplikasi ponsel pintar dan digunakan untuk memastikan warga benar-benar tinggal di dalam rumah.
Terhitung mulai 19 Maret, Hong Kong akan menempatkan semua penumpang yang datang dari luar negeri untuk dikarantina dan mendapatkan pengawasan medis selama dua pekan. Hal ini dilakukan guna mencegah penyebaran korona.
Pemerintah Hong Kong menyatakan mereka memiliki lebih dari 60.000 gelang elektronik yang dapat digunakan.
Editor: Nathania Riris Michico
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku