Korut Kembali Tembakkan Rudal Balistik ke Laut Jepang usai Utusan AS Kunjungi Korsel
                
                SEOUL, iNews.id – Korea Utara menembakkan setidaknya satu rudal balistik di lepas pantai timurnya ke arah Laut Jepang. Hal itu diungkapkan militer Korea Selatan pada Minggu (5/6/2022).
Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata Korsel menyatakan, Korea Utara telah menembakkan rudal yang belum diketahui jenisnya. Sampai berita ini ditulis, tidak informasi lebih perinci yang tersedia terkait pengujian senjata oleh Pyongyang itu.
                                Dalam beberapa pekan terakhir, Korea Utara telah menguji coba berbagai jenis rudal. Di antaranya termasuk rudal balistik antarbenua (ICBM) terbesar milik negara komunis itu.
Pada Jumat (4/6/2022) kemarin, Perwakilan Khusus AS Sung Kim bertemu diplomat Korsel Kim Gunn dan diplomat Jepang Funakoshi Takehiro di Seoul. Pertemuan itu membahas isu terkait kemungkinan Korut melakukan uji coba senjata nuklir.