Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kebakaran Dahsyat di Jepang Ludeskan 170 Rumah, Api Menyebar ke Hutan
Advertisement . Scroll to see content

Korut Klaim Sukses Tempatkan Satelit Mata-Mata di Orbit

Rabu, 22 November 2023 - 02:46:00 WIB
Korut Klaim Sukses Tempatkan Satelit Mata-Mata di Orbit
Pemerintah Jepang mengeluarkan "J-alert" atau peringatan darurat bagi penduduk Okinawa, yang menyatakan bahwa sebuah roket telah diluncurkan dari Korea Utara, sehingga mereka harus berlindung di dalam ruangan, 21 November 2023. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

PYONGYANG, iNews.idKorea Utara sukses menempatkan satelit mata-mata pertamanya di orbit pada Selasa (21/11/2023). Hal itu diungkapkan oleh badan antariksa negara itu, sembari mengabaikan kecaman internasional dari Amerika Serikat dan sekutunya.

Reuters melansir, para pejabat di Korea Selatan dan Jepang—dua negara yang pertama kali melaporkan peluncuran tersebut—masih berusaha memastikan klaim Pyongyang itu. Mereka mengatakan belum dapat memverifikasi apakah sebuah satelit telah ditempatkan di orbit.

Korea Utara sebelumnya telah memberi tahu Jepang bahwa mereka berencana mengirim satelit antara Rabu (22/11/2023) dan 1 Desember. Sebelumnya, dua upaya peluncuran satelit sejenis oleh Korut berakhir dengan kegagalan. 

Mengutip Badan Teknologi Dirgantara Nasional Korea Utara, kantor berita KCNA melaporkan, satelit tersebut diluncurkan dari fasilitas peluncuran satelit Sohae pada pukul 22.42 waktu setempat (20.42 WIB). Satelit dikatakan memasuki orbit pada 22.54. (20.54 WIB).

Menurut KCNA, badan antariksa tersebut akan terus mengirimkan beberapa satelit mata-mata dalam waktu dekat. Tujuannya adalah untuk mengamankan kemampuan pengawasan di Korea Selatan dan wilayah lain yang menjadi kepentingan militer Korea Utara.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut