Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Zohran Mamdani Catat Sejarah Jadi Wali Kota Muslim New York Pertama
Advertisement . Scroll to see content

Korut Tembakkan Rudal Balistik ke Laut saat Menlu AS Blinken Sambangi Korsel

Senin, 18 Maret 2024 - 09:10:00 WIB
Korut Tembakkan Rudal Balistik ke Laut saat Menlu AS Blinken Sambangi Korsel
Korea Utara terus meningkatkan kemampuan rudal balistiknya (ilustrasi). (Foto: KCNA)
Advertisement . Scroll to see content

SEOUL, iNews.id - Korea Utara kembali dilaporkan menembakkan rudal balistik ke laut pada Senin (18/3/2024). Peluncuran senjata itu berlangsung tatkala Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengunjungi Seoul untuk menghadiri KTT yang diselenggarakan oleh Presiden Korea Selatan, Yoon Suk Yeol, mengenai kemajuan demokrasi. 

KTT di Seoul itu adalah inisiatif Presiden AS Joe Biden. Tujuan pertemuan tingkat tinggi itu untuk membahas upaya menghentikan kemunduran demokrasi dan erosi hak dan kebebasan di seluruh dunia. 

Militer Korsel menyatakan, beberapa rudal jarak pendek ditembakkan dari wilayah selatan ibu kota Korea Utara, Pyongyang, dan mendarat di timur Semenanjung Korea. Mereka tidak memberikan perincian lebih lanjut dan hanya mengatakan bahwa pihaknya membagikan informasi mengenai peluncuran tersebut dengan Amerika Serikat dan Jepang

Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida, mengutuk peluncuran rudal tersebut. Penjaga Pantai Jepang juga melaporkan penembakan yang diduga rudal balistik dan menyebutkan bahwa rudal itu telah mengakhiri penerbangannya. Jepang kemudian menyatakan, mereka juga mendeteksi peluncuran rudal balistik kedua oleh Korut. Keduanya jatuh di luar Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) Jepang. 

“Serangkaian tindakan Korea Utara mengancam perdamaian dan keamanan kawasan kami dan komunitas internasional, dan benar-benar tidak dapat diterima,” kata Kishida, seraya menyebut peluncuran tersebut sebagai pelanggaran terhadap resolusi PBB. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut