Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Seoul dan Busan Jadi Destinasi Favorit Warga +62 Liburan ke Korsel
Advertisement . Scroll to see content

Korut Tembakkan Rudal Balistik ke Laut saat Menlu AS Blinken Sambangi Korsel

Senin, 18 Maret 2024 - 09:10:00 WIB
Korut Tembakkan Rudal Balistik ke Laut saat Menlu AS Blinken Sambangi Korsel
Korea Utara terus meningkatkan kemampuan rudal balistiknya (ilustrasi). (Foto: KCNA)
Advertisement . Scroll to see content

Reuters melansir, dalam beberapa minggu terakhir, militer Korut melakukan sejumlah latihan perang menggunakan senjata konvensional. Latihan itu sering kali diawasi secara langsung oleh pemimpin negara tersebut, Kim Jong Un. 

Kini, unjuk kekuatan yang dilakukan Pyongyang terjadi tepat setelah militer Korsel dan AS merampungkan latihan militer gabungan tahunan skala besar selama 10 hari pada Kamis lalu. 

Pada Minggu (17/3/2024), militer Korea Selatan juga mengerahkan marinir, helikopter serang, dan kendaraan serbu amfibi dalam latihan yang bertujuan meningkatkan jumlah pasukan untuk memperkuat pulau-pulau di bagian barat dekat perbatasan lautnya dengan Korea Utara. Korut sendiri pernah menmbaki pulau-pulau tersebut pada 2010. 

Dalam peluncuran rudal balistik terakhirnya pada 14 Januari lalu, Korut menembakkan rudal hipersonik jarak menengah yang menggunakan bahan bakar padat untuk menguji mesin booster baru dan hulu ledak yang dapat bermanuver. Sebulan kemudian, negara komunis itu meluncurkan beberapa rudal jelajah di lepas pantai timurnya, termasuk rudal antikapal baru.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut