Lantunan Surat Al Isra Ayat 101-104 Getarkan Aksi Bela Palestina di Monas, Apa Isinya?
Minggu, 05 November 2023 - 08:19:00 WIB
Berdasarkan pantauan MNC Portal di lokasi, pembacaan ayat suci Alquran nampak khidmat, seluruh peserta aksi terlihat khusyuk.
Massa aksi juga terlihat mengenakan pakaian serba-putih dengan atribut seperti syal, dan bendera Palestina. Tidak sedikit dari mereka juga membawa atribut seperti poster berisi dukungan terhadap Palestina dan kecaman untuk Israel.
Tidak hanya orang dewasa, anak-anak juga turut menjadi bagian dalam aksi damai bela Palestina pada hari ini.
Gema Takbir serta teriakan kecaman terhadap Israel juga mewarnai Aksi Bela Palestina.
Editor: Anton Suhartono