Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Moskow: Negara Barat Mulai Sadar Tak Bisa Kalahkan Rusia di Ukraina
Advertisement . Scroll to see content

Lebih 150 Tentara AS Positif Covid seusai Kawal Pelantikan Joe Biden

Sabtu, 23 Januari 2021 - 07:16:00 WIB
Lebih 150 Tentara AS Positif Covid seusai Kawal Pelantikan Joe Biden
Pasukan Garda Nasional AS berjaga di sekitar Gedung Parlemen (Capitol), Washington DC, Senin (18/1/2021), menjelang pelantikan Joe Biden sebagai presiden Amerika. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

WASHINGTON DC, iNews.id – Sekitar 150 hingga 200 tentara Garda Nasional AS yang dikerahkan ke Washington DC untuk mengawal acara pelantikan Presiden Joe Biden, Rabu (20/1/2021) lalu, dinyatakan positif terinfeksi Covid. Kabar itu diungkapkan seorang pejabat AS, Jumat (22/1/2021) waktu setempat atau Sabtu (23/1/2021) WIB.

Pengawalan pelantikan Biden di Gedung Parlemen AS (Capitol), Washington DC, beberapa hari lalu, berlangsung ketat. Pemerintah AS memberlakukan langkah-langkah keamanan yang belum pernah terjadi sebelumnya di ibu kota Amerika itu setelah serangan maut di Capitol oleh pendukung mantan Presiden Donald Trump, 6 Januari lalu. 

Sekitar lokasi acara pelantikan dipasangi pagar yang beratapkan kawat berduri. Sementara, pos-pos pemeriksaan di kota itu diawaki oleh anggota Garda Nasional.

Seorang pejabat AS—yang berbicara tanpa menyebut nama—mengatakan kepada Reuters, jumlah pasukan Garda Nasional yang positif mengidap virus corona masih dapat bertambah. Akan tetapi, jumlah tersebut kemungkinan cuma sebagian kecil dari lebih dari 25.000 tentara yang dikerahkan di DC selama beberapa hari terakhir.

Amerika Serikat melaporkan lebih dari 4.000 kematian setiap hari akibat Covid-19 dalam dua hari berturut-turut pada Kamis (21/1/2021) Ini menjadikan jumlah kumulatif penduduk AS yang meninggal akibat wabah tersebut menjadi hampir 410.000 jiwa sejak pandemi dimulai.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut