Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menhaj Sebut Biaya Haji 2026 Tinggal Tunggu Keppres
Advertisement . Scroll to see content

Mengintip Proses Pengemasan Air Zamzam di Tanah Suci, Semua Jemaah Dijamin Kebagian

Minggu, 09 Juni 2024 - 20:44:00 WIB
Mengintip Proses Pengemasan Air Zamzam di Tanah Suci, Semua Jemaah Dijamin Kebagian
Proses pengemasan air zamzam di pabrik milik perusahaan Zamazemah di Makkah. Pabrik ini memiliki kapasitas produksi 10.000 botol per jam. (Foto: Hanna Fauzie)
Advertisement . Scroll to see content

MAKKAH, iNews.id - Air zamzam selalu menjadi salah satu komoditas yang diburu oleh jemaah haji dan umrah. Air tersebut masuk dalam daftar minuman favorit mereka, baik untuk dikonsumsi sehari-hari saat berada di Tanah Suci, maupun dijadikan buah tangan tatkala pulang ke Tanah Air. 

Di Masjidil Haram dan di Masjid Nabawi, air zamzam tersedia dengan sangat melimpah. Jemaah biasanya membawa botol untuk menampung air zamzam tersebut. 

Untuk memudahkan para tamu Allah memperoleh air zamzam, Zamazemah, sebuah perusahaan pengemasan air zamzam, setiap tahun menyalurkan kemasan berukuran 330 ml kepada seluruh jemaah haji. 

“Sudah menjadi instruksi Raja (Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud) agar setiap jemaah haji mendapatkan air zamzam (kemasan) ini. Bahkan, jika ada yang tidak kebagian, bisa komplain dan kami akan mengirimkannya ke tempat jamaah menginap,” ujar Kepala Pabrik Zamazemah, Abdulelah Muneef, saat menerima rombongan wartawan mancanegara di kantor produksi perusahaan itu di Makkah, Minggu (9/6/2024).

Pengemasan air zamzam di pabrik milik perusahaan Zamazemah di Makkah, menerapkan quality control yang ketat. (Foto: Hanna Fauzie)(Foto: Hanna Fauzie)
Pengemasan air zamzam di pabrik milik perusahaan Zamazemah di Makkah, menerapkan quality control yang ketat. (Foto: Hanna Fauzie)(Foto: Hanna Fauzie)

Selain itu, setiap kendaraan yang akan memasuki Kota Makkah akan mendapatkan air zamzam kemasan itu. Muneef mengatakan, untuk pendistribusian air zamzam ke hotel-hotel jemaah, pihaknya menggunakan sistem digitalisasi yang dipantau. Hal ini bertujuan agar distribusi air zamzam tepat sasaran.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut