Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Basreng Indonesia Mengandung Pengawet Asam Benzoat, Taiwan Langsung Tolak!
Advertisement . Scroll to see content

Menteri Perdagangan Inggris Akan Berkunjung ke Taiwan, China Beri Peringatan Keras

Senin, 07 November 2022 - 16:03:00 WIB
Menteri Perdagangan Inggris Akan Berkunjung ke Taiwan, China Beri Peringatan Keras
China beri peringatan Inggris terkait rencana kunjungan menteri ke Taiwan (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

TAIPEI, iNews.id - Menteri perdagangan internasional Inggris Greg Hands akan berkunjung ke Taiwan pekan ini untuk bertemu Presiden Tsai Ing Wen. Mereka akan membahas kerja sama perdagangan antara kedua pihak. 

Rencana itu jelas ditentang China yang menganggap Taiwan sebagai bagian provinsinya. Hands menjadi pejabat tinggi negara Barat lain yang berkunjung setelah Amerika Serikat (AS) serta beberapa negara lain.

Departemen Perdagangan Internasional Inggris menyatakan Greg Hands akan bertemu Tsai untuk menggelar Pembicaraan Perdagangan Inggris-Taiwan ke-25.

"Mengunjungi Taiwan secara langsung adalah sinyal jelas dari komitmen Inggris untuk meningkatkan hubungan perdagangan Inggris-Taiwan. Layaknya Inggris, Taiwan adalah juara perdagangan bebas dan adil yang didukung oleh sistem perdagangan global berbasis aturan," bunyi pernyataan departemen, dikutip dari Reuters, Senin (7/11/2022).

Dalam kunjungan nanti, Hands juga akan bertemu negosiator perdagangan Taiwan John Deng serta Menteri Ekonomi Wang Mei Hua.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut