Microsoft Ungkap Hacker Rusia Ingin Intervensi Pemilu AS, Ini Caranya
Smith mengatakan, salah satu situs yang dipalsukan adalah Institut Republikan Internasional yang mempromosikan prinsip-prinsip demokrasi termasuk senator dari Republik, seperti John McCain. Dia diketahui sebagai pengkritik Presiden Rusia Vladimir Putin.
Situs web lain yang menjadi sasaran adalah Hudson Institute yang kerap membuat diskusi-diskusi penting mengenai berbagai topik, termasuk keamanan siber.
"Kami prihatin upaya ini dan upaya lainnya menimbulkan ancaman keamanan terhadap berbagai kelompok yang terkait dengan kedua partai politik Amerika menjelang pemilihan 2018," tulis Smith.
Para ahli menilai, sasaran dari aksi peretasan ini adalah para penentang Putin.
"Ini merupakan pertunjukan lain dari fakta bahwa Rusia tidak benar-benar menyerang partisan. Mereka menyerang siapa saja yang dianggap punya hubungan dengan kepentingan nasional," kata Eric Rosenbach, ahli dari Universitas Harvard, kepada The New York Times.
"Ini tentang mengganggu dan menghapus kelompok mana pun yang menantang bagaimana operasi Putin baik dalam negeri maupun di seluruh dunia," tutur Rosenbach.
Editor: Anton Suhartono