Militer China Siagakan Senjata Canggih, Bersiap Invasi Taiwan?
TAIPEI, iNews.id - Militer China dilaporkan menempatkan persenjataan tercanggihnya di dekat perbatasan Taiwan. Langkah ini dikhawatirkan sebagai persiapan China memulai invasi atau perang ke Taiwan.
Media lokal China, South China Morning Post (SCMP) menulis dalam artikelnya, Senin (19/10/2020), tentara Pembebasan Rakyat (PLA) China meningkatkan aktivitas militernya di pantai yang menghadap Taiwan.
PLA mengerahkan mobil-mobil peluncur rudal tercanggih, termasuk rudal hipersonik DF-17 yang memiliki jangkauan maksimum 1.550 mil (2.494 km).
"Rudal hipersonoik DF-17 secara bertahap akan menggantikan DF-11 dan DF-15 lama yang dikerahkan di wilayah tenggara selama beberapa dekade," kata sumber pertahanan China.
China siapkan invasi ke Taiwan?
Aktivitas PLA baru-baru ini menyita perhatian analis asing. Andrei Chang, analis militer yang uga pemimpin redaksi Kanwa Defense Review mengatakan brigade rudal di Fujian dan Guangdong sekarang telah dilengkapi sepenuhnya.
"Ukuran beberapa pangkalan rudal di Komando Teater Timur dan Selatan bahkan berlipat ganda dalam beberapa tahun terakhir, menunjukkan PLA sedang meningkatkan persiapan untuk perang yang menargetkan Taiwan," ujarnya.
Ketegangan antara China dan Taiwan semakin memanas sejak awal tahun ini. Pesawat tempur China tercatat sering berada di dekat Selat Taiwan, ditambah lagi aktivitas latihan perang di Laut China Selatan sebagai simulasi invasi ke pulau Taiwan.
Editor: Arif Budiwinarto