Ngeri, Singa Betina Ngamuk dan Serang Pelatih saat Pertunjukan Sirkus
MOSHKOVO, iNews.id - Seekor singa betina menyerang pelatih saat pertunjukan sirkus di Moshkovo, wilayah Novosbirsk, Rusia. Para pengunjung sirkus berlarian menyelamatkan diri.
Pelatih tersebut bernama Maxim Orlov. Taring singa betina pun menancap di tubuhnya usai perkelahian keduanya dalam ring sirkus.
Peristiwa bermula saat dua singa betina, masing-masing Vega dan Santa masuk ke dalam arena sirkus. Keduanya justru terlibat perkelahian sebelum Orlov masuk ring.
Saat Orlov masuk, Vega tiba-tiba menyerangnya. Orlov menderita luka di lengan dan kaki. Penjinak dan staf sirkus lainnya akhirnya menangkis kucing besar itu dengan tiang. Orlov kemudian dibawa ke rumah sakit.
Seorang pengunjung, Victoria mengatakan, singa betina tersebut mengamuk. Saat para penonton berlarian menyelamatkan diri, terdengar suara auman liar singa betina.
“Penjinak itu diserang. Seorang wanita hamil mengalami serangan epilepsi karena ketakutan," katanya, seperti dikutip dari thesun.co.uk.
Orlov mengaku peristiwa ini sangat jarang. Vega merupakan singa betina usia 5 tahun. Setelah ini, dia tidak akan tampil dalam sirkus lagi.
"Kami akan bernegosiasi dengan kebun binatang untuk menukarnya dengan anak singa kecil," katanya.
Akibat peristiwa ini, banyak seruan untuk melarang hewan hidup dimanfaatkan untuk pertunjukkan sirkus. Sirkus merupakan wahana penyiksaan terhadap binatang buas.
"Berapa banyak kasus serupa sebelum orang berhenti melihat penderitaan hewan liar sebagai hiburan untuk anak-anak?" kata seorang warga.
Editor: Umaya Khusniah