Pekerja di AS Tembak Mati 8 Teman lalu Bunuh Diri, Motif Masih Misterius
CALIFORNIA, iNews.id - Seorang karyawan secara brutal menembak para rekan kerja di California, Amerika Serikat. Usai beraksi, pelaku bunuh diri, Rabu (26/5/2021).
Penembakan ini terjadi di halaman stasiun komuter Santa Clara Valley Transportation Authority (VTA) sekitar pukul 06.30 waktu setempat. Akibat penembakan massal tersebut, delapan karyawan tewas dan satu lainnya luka-luka.
Wakil Sheriff Santa Clara County, Russell Davis mengatakan, tim penjinak bom memeriksa halaman stasiun kereta komuter dan bangunan di sekitar lokasi setelah penemuan satu alat peledak.
Dikutip dari Reuters, Sheriff Laurie Smith mengatakan, penembakan masih terjadi ketika polisi tiba di tempat kejadian. Pelaku lantas bunuh diri saat tahu polisi mendekatinya.
Dia juga memuji tindakan cepat oleh polisi yang bergegas ke tempat kejadian dari markas yang berada di seberang stasiun. Ini mencegah kemungkinan jatuhnya korban jiwa yang jauh lebih banyak.