Pengunduran Diri Menhan Jim Mattis Bisa Membahayakan Masa Depan AS
"Ini membuatnya sangat jelas bahwa kita menuju serangkaian kesalahan kebijakan serius yang akan membahayakan bangsa, merusak aliansi kita (dan) menguntungkan musuh kita," kata Rubio.
Senator Republik lainnya, Susan Collins, mengatakan pengunduran diri Mattis merupakan kerugian besar bagi AS.
"Ini kerugian sangat nyata bagi militer dan pemerintahan kita," tuturnya.
Pengunduran diri Mattis disampaikan sehari setelah Trump memutuskan menarik seluruh pasukan AS dari Suriah. Keputusan yang sangat mengejutkan negara sekutu di tengah upaya mengimbangi pengaruh Rusia dan Iran di Timur Tengah.
Keputusan Trump itu juga menyentak Mattis. Sejak awal Mattis memperingatkan bahwa penarikan pasukan dari Suriah merupakan kesalahan strategis.
Para ahli mengatakan ISIS belum sepenuhnya dikalahkan. Kelompok itu masih mengusai kantong-kantong di Suriah timur dan ribuan anggotanya diperkirakan masih menjadi ancaman.
Mattis juga berselisih dengan Trump dalam sejumlah isu lain, termasuk kesepakatan nuklir Iran. Trump membawa AS keluar dari kesepakatan yang diteken pada 2015 itu, meninggalkan para sekutunya yang tetap konsisten pada perjanjian, bersama dengan Rusia dan China.
Editor: Anton Suhartono