Pesawat Osprey Angkut 5 Marinir AS Jatuh di Gurun, Penyebab Masih Misterius
Namun otoritas penerbangan Angkatan Laut AS, Naval Air Facility El Centro, membantah pernyataan Earnest. Tidak ada material nuklir di pesawat. Penyebab kecelakaan pesawat juga masih misterius.
Mereka juga tidak menjelaskan jenis pesawat yang jatuh, namun memastikan milik Wing Marine Aircraft Ke-3 yang berbasis di San Diego.
Pesawat MV-22B Osprey yang jatuh itu dikenal unik, yakni memiliki tiga baling-baling, dua di antaranya yang berada di masing-masing sayap bisa diatur dalam posisi horizontal dan vertikal, sehingga memungkinkan lepas landas dan mendarat seperti helikopter.
Pesawat ini memiliki beberapa catatan kecelakaan. Empat Marinir AS tewas pada Maret lalu lantaran pesawat yang sama jatuh di Norwegia saat mengikuti latihan gabungan NATO. Empat lainnya tewas dalam dua insiden terpisah, yakni di Australia pada 2017 dan Hawaii pada 2015.
Editor: Anton Suhartono