Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Floyd Mayweather Banjir Kecaman usai Nyatakan Dukungan untuk Israel di Tengah Perang Gaza
Advertisement . Scroll to see content

PM Palestina: AS Tak Butuh Izin Israel untuk Buka Kembali Konsulat di Yerusalem

Kamis, 11 November 2021 - 01:01:00 WIB
PM Palestina: AS Tak Butuh Izin Israel untuk Buka Kembali Konsulat di Yerusalem
Kota Yerusalem di Palestina. (Foto: Pixabay)
Advertisement . Scroll to see content

YERUSALEM, iNews.id – Rencana Amerika Serikat membuka kembali konsulat untuk Palestina di Yerusalem mendapat penolakan keras dari Israel. Namun Perdana Menteri Palestina, Mohammed Shtayyeh menegaskan, AS tak butuh izin Israel untuk melakukan itu.

Pemerintahan AS di bawah mantan Presiden Donald Trump sebelumnya menutup Konsulat AS untuk Palestina dalih Yerusalem adalah “ibu kota Israel yang tidak terbagi”. Kini, setelah kursi kepresidenan di Gedung Putih diambil alih Presiden Joe Biden, AS menyatakan akan membuka kembali misi diplomatik yang secara historis bertanggung jawab atas urusan Palestina itu.

Shtayyeh pun mendesak Washington DC untuk menghormati janji diplomatik tersebut. “Amerika Serikat tidak memerlukan izin siapa pun (untuk membuka kembali konsulat itu),” kata PM Shtayyeh saat memberikan pengarahan kepada wartawan asing di Kota Ramallah, Tepi Barat, Rabu (10/11/2021), dikutip kembali Alarabiyah

Komentar itu muncul setelah PM Israel Naftali Bennett mengatakan tidak ada ruang untuk konsulat AS lainnya di Yerusalem. Politikus sayap kanan zionis itu pun menyatakan bahwa pemerintahnya akan menolak langkah Washington DC untuk memulihkan misi Palestina.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut