Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Fokus Informasi ke Interaksi Publik, Diskominfo Makassar Hadirkan Ndoro Kakung Praktisi Medsos
Advertisement . Scroll to see content

Putrinya Bunuh Diri karena Depresi, Ibu Ini Gugat Instagram dan Snapchat

Minggu, 23 Januari 2022 - 14:49:00 WIB
Putrinya Bunuh Diri karena Depresi, Ibu Ini Gugat Instagram dan Snapchat
Seorang ibu di AS menggugat Instagram dan Snapchat terkait kasus bunuh diri putrinya (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

Matthew Bergman, pengacara keluarga Tammy yang juga pendiri Pusat Hukum Korban Media Sosial, mengatakan ada permasalahan pelik dialami para remaja di AS terkait dengan media sosial.

“Ada epidemi kesehatan mental di kalangan remaja Amerika,” kata Bergman, kepada Bloomberg. 

Dia juga menangani kasus serupa pekan lalu, yakni seorang ibu di Oregon yang mengeluhkan putranya mengalami gangguan mental. Korban merupakan remaja 15 tahun yang juga kecanduan produk Meta dan Snap.

Kecemasan atas dampak pengguna media sosial di kalangan anak-anak dan remaja menjadi sorotan di AS, bahkan pembahasannya sampai ke Senat. 

Bos perusahaan teknologi raksasa Meta (dulu Facebook) Mark Zuckerberg sampai dihadirkan dalam dengar pendapat. Zuckerberg dilaporkan oleh pegawainya, seorang manajer produk bernama Frances Haugen, atas tuduhan lebih memprioritaskan uang daripada keselamatan anak-anak dan remaja. 

Perempuan lulusan Universitas Harvard itu juga menyerukan kepada Senat untuk membuat lebih banyak regulasi, khususnya terhadap Instagram. Haugen juga berbicara di depan komisi Parlemen Eropa, membahas dampak negatif media sosial terhadap pengguna.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut