Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Kuliner Khas Malang Batu yang Melegenda, Nomor 1 Ikonik Banget!
Advertisement . Scroll to see content

Rejeki Nomplok, Pria Ini Temukan Batu Safir Raksasa di Belakang Rumah

Rabu, 28 Juli 2021 - 18:15:00 WIB
Rejeki Nomplok, Pria Ini Temukan Batu Safir Raksasa di Belakang Rumah
Batu safir raksasa yang ditemukan di halaman belakang rumah warga Sri Lanka. (Foto: Gamage via TheSun)
Advertisement . Scroll to see content

KOLOMBO, iNews.id - Sebuah batu safir terbesar di dunia ditemukan di halaman belakang warga Sri Lanka. Perlu waktu berbulan-bulan untuk meneliti kebenaran jenis batu ini. 

Pemilik batu safir ini bernama Gamage, warga Kahawatte, Distrik Ratnapura, Sri Lanka. Dia menemukan batu ini tahun 2020 saat para pekerja menggali sumur di belakang rumah.

"Orang yang menggali sumur memberi tahu tentang beberapa batu langka yang ditemukan. Kemudian kami menemukan spesimen besar ini," katanya dilansir dari the Sun. 

Batu yang dijuluki 'Serendipity Sapphire' itu memiliki panjang 100 sentimeter, lebar 72 sentimeter dan tinggi 50 sentimeter. Sementara beratnya mencapai 510 kilogram. Total nilai batu ini mencapai 72 juta pound sterling atau hampir mencapai Rp 1,5 triliun. 

Gamage telah melaporkan penemuan batu 2,5 juta karat tersebut kepada petugas berwenang tahun 2020 lalu. Batu ini perlu dibersihkan dari lumpur dan kotoran. Selanjutnya ahli permata dapat menganalisis kualitas dan mengesahakannya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut