Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Keputusan Langka, Dewan Keamanan PBB Cabut Sanksi untuk Presiden Suriah Al Sharaa
Advertisement . Scroll to see content

Rekaman CCTV Tunjukkan Pesawat Boeing 767 Menukik lalu Jatuh di Laut

Senin, 25 Februari 2019 - 10:46:00 WIB
Rekaman CCTV Tunjukkan Pesawat Boeing 767 Menukik lalu Jatuh di Laut
Warga merekam saat pesawat Boeing 767 Atlas Air Worldwide mulai menukik (Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

HOUSTON, iNews.id - Badan Nasional Keselamatan Transportasi Amerika Serikat (NTSB) memiliki rekaman pendek saat pesawat kargo Boeing 767 Atlas Air Worldwide jatuh di Teluk Trinity, dekat Houston, Texas, pada Sabtu (23/2/2019) siang waktu setempat.

Kepala NTSB Robert Sumwalt mengatakan, rekaman CCTV berdurasi hanya 5 detik dari lembaga pemasyarakatan di dekat lokasi menunjukkan detik-detik saat pesawat jatuh.

"Pesawat tersebut ada dalam video saat menukik. Curam, hidungnya ke bawah," kata Sumwault, dikutip dari Reuters, Senin (25/2/2019), seraya menambahkan, saat itu tidak ada panggilan darurat karena peristiwa terjadi dini hari.

Agen Biro Penyelidikan Federal (FBI), Perrye Turner, sejauh ini mengenyampingkan ada unsur lain di balik penyebab jatuhnya pesawat.

"Tidak lebih dari kecelakaan pesawat. (Data) itu yang kami miliki sekarang," kata Turner.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut