Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kemenkes bakal Ubah Sistem Rujukan RS: Tak Harus Berjenjang, Sesuai Kebutuhan Pasien
Advertisement . Scroll to see content

Rekor Dunia, Batu Ginjal Terbesar dan Terberat Diangkat dari Tubuh Pria Ini

Sabtu, 17 Juni 2023 - 14:01:00 WIB
Rekor Dunia, Batu Ginjal Terbesar dan Terberat Diangkat dari Tubuh Pria Ini
Ilustrasi dokter di Sri Lanka berhasil mengangkat batu ginjal terbesar dan terberat di dunia dari tubuh pasien pria 62 tahun (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

KOLOMBO, iNews.id - Dokter di Sri Lanka berhasil mengangkat batu ginjal terbesar yang pernah tercatat dalam dunia medis. Operasi dilakukan di rumah sakit militer melibatkan pasien bernama Canistus Coonge, purnawirawan tentara berusia 62 tahun.

Batu yang diambil dari tubuh Coonge memiliki berat 801 gram, 5 kali lebih berat daripada rata-rata ginjal yang ditemukan pada pasien laki-laki.

Batu ginjal pada tubuh Coonge memiliki panjang 13,37 cm, sementara ukuran ginjal pada rata-rata pasien laki-laki sekitar 10 hingga 12 cm.

"Pengangkatan batu ginjal terbesar dan terberat di dunia melalui operasi besar terjadi pada 1 Juni di Rumah Sakit Angkatan Darat Kolombo," bunyi pernyataan militer Sri Lanka, dikutip dari AFP.

Pejabat militer Sri Lakna mengumumkan temuan itu pada Rabu lalu setelah Guinness World Records memberikan pengakuan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut