Rusia Dilaporkan Gempur Kherson Ukraina, 7 Orang Tewas termasuk Bayi Umur 22 Hari
Senin, 14 Agustus 2023 - 08:08:00 WIB
Sore harinya, Pemerintah Kherson mengatakan serangan udara dan penembakan artileri oleh Rusia telah melukai seorang perempuan berusia 31 tahun dan seorang pria. Sedikitnya 12 rumah di Kota Bilozerka rusak.
Dalam sebuah unggahan Telegram, dikatakan bahwa tiga bom udara berpemandu telah merusak beberapa rumah di Desa Odradokamianka.
Zelensky mengatakan, pada pukul enam sore, ada 17 laporan penembakan di wilayah Kherson saja pada Minggu. Serangan juga terjadi di wilayah Mykolaiv, Zaporizhzhia, Donbas, Kharkiv, dan di daerah perbatasan di timur laut Ukraina.
“Tidak ada hari ketika kejahatan Rusia tidak menerima tanggapan kami sepenuhnya,” katanya dalam pidato video malamnya.
Editor: Ahmad Islamy Jamil