Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Puncak Gunung Fuji Diselimuti Salju, 2 Pekan Lebih Cepat dari Tahun Lalu
Advertisement . Scroll to see content

Sejarah Hari AIDS Sedunia 1 Desember 2022: Tema dan Sejarahnya

Kamis, 01 Desember 2022 - 12:27:00 WIB
Sejarah Hari AIDS Sedunia 1 Desember 2022: Tema dan Sejarahnya
Hari AIDS Sedunia (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

Karenanya, kesadaran akan AIDS menjadi semakin penting dengan mendidik masyarakat tentang HIV/AIDS melalui penyatuan dan dukungan moneter dari organisasi internasional.

Sejak awal hingga 2004, UNAIDS mempelopori kampanye Hari AIDS Sedunia, memilih tema tahunan dengan berkonsultasi dengan organisasi kesehatan global lainnya. Pada tahun 2005 tanggung jawab ini lalu diserahkan kepada World AIDS Campaign (WAC).

Untuk peringatan tahun ini, tema Hari AIDS Sedunia adalah “Equalize” atau “Menyetarakan”. Hal ini dimaksudkan untuk mengatasi ketidaksetaraan yang menghambat upaya untuk mengakhiri AIDS.

AIDS sendiri merupakan singkatan dari nama penyakit “Acquired Immune Deficiency” yang secara umum merupakan suatu kumpulan gejala dan infeksi sindrom yang muncul karena rusaknya sistem kekebalan tubuh manusia akibat terinfeksi virus HIV (Human Immunodeficiency Virus). Akibatnya melemahkan sistem kekebalan tubuh manusia.

Dalam memperingati hari AIDS Sedunia, masyarakat biasanya banyak orang yang memakai pita merah, simbol universal kesadaran, dukungan dan solidaritas dengan orang yang hidup dengan HIV. Dengan begitu, orang-orang yang terkena AIDS akan merasa suara mereka didengar oleh masyarakat luar tentang isu-isu penting dalam hidup mereka.

Selamat merayakan hari AIDS Sedunia!

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut