Spesifikasi Rudal Satan 2 Rusia, Bisa Bawa 10 Hulu Ledak Nuklir Sekaligus
Senjata ini dirancang sebagai penerus R-36 M atau lebih dikenal SS-18. Pengembangan Satan 2 dimulai pada 2009.
Setelah beroperasi, ditargetkan tahun ini, Satan 2 akan menjadi salah satu ICBM terkuat di dunia.
Selain melenyapkan Inggris, Satan 2 diklaim mampu menyerang daratan Amerika Serikat. Jika diluncurkan dari wilayah Siberia, Satan 2 bisa menjangkau pantai barat AS seperti Negara Bagian Alaska dan Washington.
Malcolm Chalmers, pakar proliferasi nuklir yang juga peneliti lembaga think tank keamanan dan pertahanan Inggris Royal United Services Institute (RUSI), meluruskan anggapan efek serangan Satan 2 tak serta merta bisa memusnahkan kehidupan manusia di dunia dalam sekejap.
Dampaknya bisa saja dirasakan tapi tidak langsung, melainkan melalui perubahan iklim yang sangat luas. Itu pun membutuhkan ratusan hulu ledak untuk bisa memberikan pengaruh besar bagi kelangsungan hidup manusia di dunia.
Namun Chalmers menekankan, satu rudal Satan 2 yang dipersenjatai 10 hulu ledak saja sudah cukup menghancurkan area seluas Prancis atau Negara Bagian Texas yang artinya berpotensi membunuh jutaan orang.
Editor: Anton Suhartono