Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Lepas dari Hukuman Internasional, Presiden Suriah Sharaa Terkejut Amerika dan Rusia Bisa Kompak
Advertisement . Scroll to see content

Suriah Membara, Jet-Jet Tempur Rusia Gempur Rumah Sakit Universitas Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 - 22:15:00 WIB
Suriah Membara, Jet-Jet Tempur Rusia Gempur Rumah Sakit Universitas Aleppo
Jet-jet tempur Rusia menyerang kelompok bersenjata di Aleppo, Suriah (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

Stasiun televisi Al Jazeera, mengutip keterangan sumber pemberontak, melaporkan mereka telah menguasai lebih dari 47 desa di beberapa kota sebelah barat Aleppo.

"Mereka telah menguasai perdesaan Aleppo Barat. Tentu saja, mereka dekat dengan pusat kota Aleppo. Faksi oposisi juga menguasai jalan raya M5, rute logistik dan transfer militer yang sangat penting" kata sumber tersebut.

Sementara itu jumlah korban tewas sejak perang terbaru ini pecah masih simpang siur. Sumber otoritas kesehatan Suriah menyebut, setidaknya empat orang tewas, termasuk dua mahasiswa Universitas Aleppo. Namun pasukan pemberontak mengungkap telah menewaskan puluhan tentara Assad.

Sementara itu pasukan pemerintah Suriah mengklaim mereka berhasil menangkis serangan besar-besaran terhadap kota itu.

"Pasukan kami terus menangkis serangan besar-besaran kelompok teroris bersenjata. Kami berhasil merebut kembali kendali atas posisi-posisi tertentu," bunyi pernyataan militer Suriah.

Pertempuran ini merupakan konflik paling intens di Suriah sejak 2020. Saat itu pasukan pemerintah merebut daerah yang sebelumnya dikuasai oleh pejuang.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut