Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Identitas 3 Astronaut China yang Terdampar di Luar Angkasa Terungkap!
Advertisement . Scroll to see content

Susul Iran, Arab Saudi Juga Gabung SCO seiring Makin Akrabnya Hubungan dengan China

Rabu, 29 Maret 2023 - 15:15:00 WIB
Susul Iran, Arab Saudi Juga Gabung SCO seiring Makin Akrabnya Hubungan dengan China
Bendera nasional Arab Saudi (ilustrasi). Riyadh memutuskan untuk bergabung dengan Organisasi Kerja Sama Shanghai (SCO), dengan status sebagai mitra dialog. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

Hubungan Riyadh yang makin tumbuh berkembang dengan Beijing telah meningkatkan kekhawatiran keamanan di Washington DC, yang selama ini menjadi sekutu tradisional Saudi. Amerika Serikat menyatakan, upaya China untuk memberikan pengaruh di seluruh dunia tidak akan mengubah kebijakan Washington terhadap Timur Tengah.

Arab Saudi dan negara-negara Teluk lain sebelumnya telah menyuarakan keprihatinan atas penarikan diri AS selaku penjamin keamanan utama mereka dari wilayah tersebut. Dunia Arab pun kini telah mulai bergerak untuk menjalin kerja sama dengan mitra yang beragam. Akan tetapi, Washington DC mengklaim akan tetap menjadi mitra aktif di Timur Tengah.

Negara-negara yang tergabung dalam SCO berencana mengadakan latihan kontraterorisme bersama di wilayah Chelyabinsk, Rusia, pada Agustus tahun ini.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut