Temuan 2 Kasus Omicron, Kota Berpenduduk 14 Juta Jiwa di China Dikurung
Senin, 10 Januari 2022 - 11:23:00 WIB
China melaporkan 97 kasus infeksi lokal bergejala pada Minggu, naik dari 92 sehari sebelumnya. Sebanyak 60 kasus di antaranya berada di Henan.
Secara keseluruhan China melaporkan 103.776 kasus infeksi bergejala hingga 9 Januari 2022, termasuk yang lokal dan impor. Sementara kasus kematian masih di angka 4.636.
Sebelumnya otoritas juga memberlakukan lockdown terhadap Kota Xian, namun pembatasan mulai berangsur diangkat. Pengiriman paket dan beberapa bisnis secara bertahap beroperasi kembali.
Editor: Anton Suhartono