Terungkap! Motif Penembakan Pendeta di Prancis Bukan Teror, Melainkan Pelampiasan Cemburu
Senin, 09 November 2020 - 21:08:00 WIB
Sempat koma, pendeta Nikolaos kini telah siuman dan bisa memberikan kesaksian kepada polisi. Dugaan motif cemburu muncul setelah pendeta memberikan ciri-ciri penyerangnya.
Serangan terhadap pendeta itu terjadi dua hari setelah insiden penikaman yang menewaskan tiga jemaat di sebuah gereja di kota selatan Nice. Penyerangan ini awalnya memunculkan kekhawatiran serangan teror lainnya.
Tetapi, para penyelidik dengan cepat memutuskan bahwa penembakan pendeta Nikolaos tidak terkait dengan motif ideologis apa pun, melainkan kasus kriminal langsung.
Editor: Arif Budiwinarto