Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Profil Dick Cheney, Mantan Wapres AS Arsitek Pertahanan yang Dorong Perang Irak
Advertisement . Scroll to see content

Trump Akan Ubah Nama Gunung Tertinggi di Amerika Utara Denali Jadi McKinley, kok Gitu?

Sabtu, 18 Januari 2025 - 11:17:00 WIB
Trump Akan Ubah Nama Gunung Tertinggi di Amerika Utara Denali Jadi McKinley, kok Gitu?
Donald Trump berjanji akan mengubah lagi nama gunung tertinggi di Amerika Utara, Denali, ke nama asalnya, McKinley (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

Trump juga memuji McKinley sebagai presiden yang bisa membawa pencapaian ekonomi positif bagi AS. Hasil kerja kerasnya juga dirasakan oleh penggantinya, Presiden Theodore Roosevelt.

"Jadi, katakanlah mereka berdua merupakan presiden luar biasa, McKinley berhasil melakukannya. Itulah salah satu alasan mengapa kita akan mengembalikan nama Gunung McKinley, karena menurut saya dia pantas mendapatkannya," katanya.

Pernyataan Trump itu mendapat kecaman dari Senator asal Alaska Lisa Murkowski.

"Hanya ada satu nama yang pantas untuk gunung tertinggi di Amerika Utara, Denali - yang hebat," ujarnya di media sosial X.

Uniknya, Murkowski merupakan politikus dari partai yang sama dengan Trump, Partai Republik. Namun dia dikenal sebagai politikus konservatif yang blak-blakan, mengungkapkan ketidaksetujuannya dengan Trump.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut