Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Bakal Berikan Bansos Rp33 Juta ke Setiap Warga AS, Bisa untuk Meringankan Pajak
Advertisement . Scroll to see content

Trump Tunjuk Host Acara Televisi Pete Hegseth sebagai Menteri Pertahanan, Ini Sosoknya

Rabu, 13 November 2024 - 16:08:00 WIB
Trump Tunjuk Host Acara Televisi Pete Hegseth sebagai Menteri Pertahanan, Ini Sosoknya
Donald Trump menunjuk Pete Hegseth sebagai menteri pertahanan AS (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih Donald Trump menunjuk Pete Hegseth sebagai menteri pertahanan (menhan) di kabinetnya mendatang. Veteran kawakan yang juga penyiar televisi itu pernah bertugas di penjara Teluk Guantanamo Kuba serta merasakan perang di Irak dan Afghanistan. 

"Saya merasa terhormat untuk mengumumkan, bahwa saya telah menominasikan Pete Hegseth untuk bertugas di kabinet sebagai Menteri Pertahanan," kata Trump, dikutip dari Sputnik, Rabu (13/11/2024).

Trump menyebut Pete telah menghabiskan sebagian besar hidupnya sebagai prajurit untuk pasukannya serta Negara. 

"Pete tangguh, cerdas, dan benar-benar percaya pada America First. Dengan Pete di pucuk pimpinan, musuh-musuh Amerika akan waspada," ujarnya.

Trump juga yakin, di bawah kepemimpinan Pete, militer AS akan lebih hebat lagi serta tidak akan pernah mundur.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut