Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Amerika Terbelah terkait Kemenangan Zohran Mamdani sebagai Wali Kota New York
Advertisement . Scroll to see content

Untung Besar, Hotel Donald Trump di Washington DC Terjual Rp5,5 Triliun

Kamis, 12 Mei 2022 - 09:50:00 WIB
Untung Besar, Hotel Donald Trump di Washington DC Terjual Rp5,5 Triliun
Donald Trump menjual hotelnya di Washington DC sebesar Rp5,5 triliun (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

WASHINGTON, iNews.id - Presiden ke-45 Amerika Serikat Donald Trump menjual hotelnya yang berada di Washington DC sebesar 375 juta dolar AS atau sekitar Rp5,5 triliun.

Surat kabar The New York Times melaporkan hotel 263 kamar yang berdiri di Pennsylvania Avenue itu berpindah tangan kepada CGI Merchant Group yang berbasis di Miami, Florida. Berdasarkan laporan, CGI Merchant Group akan mengubahnya menjadi Hotel Waldorf Astoria.

Trump membeli gedung itu pada 2016 atau beberapa pekan sebelum kemenangannya dalam Pilpres AS. Saat itu dia membelinya sekitar 200 juta dolar. 

Bangunan klasik yang sangat terkenal di Washington DC itu dulunya merupakan Paviliun Kantor Pos. Setelah Perang Dunia I, gedung tersebut dijadikan perkantoran federal dan pada 1980-an berubah fungsi menjadi food court, skylight, hingga atrium dan pusat perbelanjaan.

"Kami membeli sebuah bangunan usang dan kurang dimanfaatkan ini kemudian mengubahnya menjadi salah satu hotel paling ikonik di dunia," kata putra Trump, Eric, saat mengumumkan penjualan, Rabu (11/5/2022).

Namun, setelah Trump memenangkan pilpres pada November 2016, pengelolaan hotel mewah itu dilanjutkan oleh anak-anaknya, termasuk unit bisnisnya yang lain di bawah Trump International Hotel. 

Hotel tersebut pernah menjadi target unjuk rasa semasa pemerintahan Trump. Kelompok masyarakat yang tak setuju dengan kebijakan-kebijakan Trump menjadikan hotel itu sasaran protes. Fasad bagian utara hotel yang menghadap ke Pennsylvania Avenue menjadi magnet bagi para pengunjuk rasa.

Bangunan itu juga menjadi sasaran politisi Partai Demokrat untuk menyerang Trump. Dokumen yang dirilis politisi Demokrat di Kongres pada November lalu mengungkap Trump Organization menderita kerugian sekitar 70 juta dolar dalam mengoperasikan hotel tersebut. Namun dengan harga jual hampir dua kali lipat, Trump tetap masih mendapat untung.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut