Wah, Trump Kerahkan 2 Kapal Selam Nuklir AS gara-gara Pernyataan Mantan Presiden Rusia
Sabtu, 02 Agustus 2025 - 03:01:00 WIB
Medvedev sebelumnya juga mengatakan, Trump sebenarnya menyampaikan ancaman perang dengan negaranya sendiri. Ini terkait dengan ancaman tarif atau sanksi kepada Presiden Rusia Vladimir Putin jika dalam waktu 10 hari tidak berdamai dengan Ukraina.
Medvedev beranggapan sanksi yang diancamkan oleh Trump kepada Rusia akan berdampak sangat besar bagi perekonomian AS sendiri.
Trump setelah itu mengkritik keras Medvedev dengan mengatakan bahwa sang mantan presiden Rusia telah memasuki wilayah sangat berbahaya melalui pernyataannya itu.
Editor: Anton Suhartono