Yordania Tolak Kendali Pemerintah Asing atas Jalur Gaza pascaperang Israel-Hamas
Kamis, 09 November 2023 - 14:11:00 WIB
Pada 7 Oktober lalu, para pejuang Hamas menerobos perbatasan Gaza dan menyerang Israel. Serangan yang disebut “Operasi Banjir al-Aqsa” tersebut menewaskan 1.400 orang Israel. Pasukan zionis lantas melancarkan agresi militer besar-besaran ke Jalur Gaza.
Selama sebulan terakhir, lebih dari 10.000 warga Palestina telah tewas dalam pemboman tanpa henti oleh Israel di wilayah itu. Sekitar 40 persen dari mereka yang terbunuh adalah anak-anak, kata otoritas Gaza.
Editor: Ahmad Islamy Jamil