Air Keran Berbau Busuk, Warga Cibinong Temukan Jasad Guru Ngaji Dalam Sumur
Dia menjelaskan sebenarnya korban hilang sejak Minggu (1/11/2020) usai menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW. Korban diketahui merupakan guru mengaji anak-anak.
"Sebenarnya almarhumah itu sudah hilang sejak Minggu (1/11/2020) malam habis acara Maulid Nabi Muhammad SAW. Sempat dicari-cari sama warga tidak ada. Dia (korban) guru ngaji anak-anak di sini," ucapnya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Cibinong, AKP Yunli Pengestu mengonfirmasi penemuan mayat tersebut. Namun, dia belum dapat memberikan keterangan lebih jauh terkait kematian korban.
"Sudah kiami bawa ke RS Polri Kramat Jati. Infomasinya memang dilaporkan hilang sejak Minggu (1/11/2020) malam. Saya belum tahu ada luka atau tidak, dari sumur diangkat langsung dibawa," katanya.
Editor: Rizal Bomantama