Anggaran Pembelian Jaring Penutup Kali Item Kemayoran Capai Rp580 Juta
JAKARTA, iNews.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menganggarkan Rp580.833.000 untuk pembelian jaring yang digunakan untuk menutup Kali Item di Kemayoran, Jakarta Pusat.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, dana tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2018 yang dikelola oleh Dinas Sumber Daya Air (SDA).
“Anggaran Kali Item total pagu Rp580.833.000 terbagi tiga segmen. Segmen I panjang 240 meter dengan pagu anggaran Rp192.232.000. Segmen II panjang 240 meter dengan pagu anggaran Rp192.232.000, dan segmen III panjang 246 meter pagu anggaran Rp196.369.000,” kata Sandi di Balai Kota Jakarta, Selasa (24/7/2018) malam.
Menurut dia, anggaran Rp580 juta itu sepadan jika dibandingkan dengan kebutuhan menjelang Asian Games. Pemprov DKI berupaya meredam aroma tak sedap di Sungai Sentiong atau Kali Item agar atlet yang tinggal di wisma atlet Kemayoran tidak terganggu.
Sandi menuturkan, setelah pemprov menutup dengan jaring berwarna hitam, nantinya dipasang sheet pile atau turap di bibir sungai.