Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pramono bakal Bongkar Halte Terbengkalai di Jakarta: tapi Gak Bim Salabim
Advertisement . Scroll to see content

Anies Uji Coba Bus Listrik Transjakarta Keliling Jakarta 

Selasa, 08 Maret 2022 - 17:20:00 WIB
Anies Uji Coba Bus Listrik Transjakarta Keliling Jakarta 
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjajal bus listrik (Foto : Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjajal bus listrik Transjakarta dari Balai Kota keliling di Bundaran Hotel Indonesia dan kembali ke Plaza IRTI Monas, Jakarta Pusat pada, (8/3/2022) sore. Nantinya, ada 100 bus listrik yang akan mengaspal.

Anies didampingi Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo dan Direktur Utama PT Transjakarta  Mochammad Yana Aditya. 

Bus listrik Transjakarta melewati dari Jalan Medan Merdeka Selatan, Jalan MH Thamrin berputar di Bundaran Hotel Indonesia mengarah ke Utara menuju arah Bundaran Patung Kuda Arjuna Wijaya menuju Jalan Medan Merdeka Barat. 

Selanjutnya, bus listrik berputar di depan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengarah ke selatan kembali ke Jalan Medan Merdeka Selatan dan berakhir di Plaza IRTI Monas, Jakarta Pusat.

Anies mendukung program kendaraan listrik berbaterai dengan mencanangkan armada bus listrik di Ibu Kota. Hal itu disampaikan saat menjadi pembicara dalam Forum Urban 20 atau U20 dengan tema 'Jakarta E-Mobility'.

“Implementasi armada bus listrik merupakan salah satu tindakan nyata,” kata Anies dalam acara U20 Jakarta E-Mobililty secara virtual di YouTube Pemprov DKI Jakarta, Selasa (1/3/2022).

Anies juga menjelaskan terkait implikasi eletrifikasi armada Transjakarta ke depan untuk mempercepat visi dalam mewujudkan mobilitas bersih di Jakarta. Pemprov DKI juga berkomitmen mengalihkan armada Transjakarta ke bus listrik.

"Sebagai awalan akan dilakukan implementasi 100 bus listrik pada trayek Transjakarta eksisting untuk program percontohan," tuturnya.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut