Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dugaan Prostitusi Sesama Jenis di Taman Daan Mogot, Satpol PP Amankan 2 Pria
Advertisement . Scroll to see content

Cegah Gesekan Kelompok, Puluhan Atribut Ormas di Pondok Labu Diturunkan Petugas

Selasa, 30 November 2021 - 18:16:00 WIB
Cegah Gesekan Kelompok, Puluhan Atribut Ormas di Pondok Labu Diturunkan Petugas
Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Selatan menurunkan sejumlah atribut ormas. (Foto: Antara).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Selatan menurunkan sejumlah atribut ormas. Atribut berbentuk bendera itu berada di sepanjang Jalan RS Fatmawati, Pondok Labu, Cilandak.

Kepala Satpol PP Jakarta Selatan Ujang Harmawan mengatakan, atribut itu mengganggu ketertiban umum. Selain itu, kata dia pencopotan atribut untuk mengantisipasi gesekan antarkelompok ormas di wilayah Jakarta Selatan.

"Kita koordinasi juga sama mereka (ormas). Mereka yang menurunkan atau kita yang menurunkan. Untuk mengantisipasi gesekan," ujar Ujang di Jakarta, Selasa (30/11/2021).

Dia mengungkapkan, belakangan ini sering menerima laporan masyarakat setempat terkait keberadaan atribut ormas yang terpasang di sejumlah fasilitas umum.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut