Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cara Lapor Calo Antrian Pangan Bersubsidi Jakarta dan Pungli, Simak di Sini!
Advertisement . Scroll to see content

Demi Kartu Keluarga Sejahtera, Warga Miskin Klender Rela Antre 9 Jam

Jumat, 26 Januari 2018 - 10:20:00 WIB
Demi Kartu Keluarga Sejahtera, Warga Miskin Klender Rela Antre 9 Jam
Warga miskin penerima manfaat rela antre di kantor Kelurahan Klender, Duren Sawit (Foto:iNews/Rani Stone).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA,iNews.id – Pembuatan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di kantor Kelurahan Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur masih membludak. Bahkan, warga harus rela mengantre di kantor tersebut hingga sembilan jam.

“Saya sudah datang jam tujuh malam (25/1/2018), ada di sini. Ini antri nomor untuk KPM (Keluarga Penerima Manfaat),” kata Risnawati, seorang warga yang turut mengantri di kantor Kelurahan Klender, Jumat (26/1/2018).

Menurut Risnawati, dia sengaja datang sejak pukul 19.00 WIB  untuk mengantri nomor. Karena pada hari sebelumnya, dia mengaku, sudah kehabisan nomor antrian.

“Kemarin malam sudah antre. Jam dua malam sudah habis. Saya datang jam empat pagi sudah tidak ada nomor antrean. Katanya dijatah cuma 50 nomor,” ujarnya.

Emosi warga nyaris pecah lantaran rela tidak tidur semalam suntuk, tetapi tidak ada kepastian dari kantor Kelurahan Klender. Menjelang subuh, emosi warga mulai mereda setelah petugas kelurahan bersedia menerima berkas permohonan untuk diproses.

Nah begini, jangan dibatasi. Ini kan membantu orang miskin,” ucap Risnawati.

Sejak Rabu 24 Januari, ratusan warga miskin kelurahan Klender sudah berduyun-duyun mengantre di kantor kelurahan untuk mendaftar KKS. Mereka sengaja menyerbu kantor pelayanan pada malam hari dengan harapan agar permohonan berkas diterima dan diproses.

Lurah Klender Abdul Rahman Hakim mengaku kaget dengan antusias warga yang cukup tinggi. Dia berjanji tidak akan membatasi pembuatan KKS.

Editor: Khoiril Tri Hatnanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut