Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Buronan Interpol asal China Ditangkap di Batam
Advertisement . Scroll to see content

Driver Ojol Ditabrak Lari WNA di Gatsu, Kepala hingga Tangan Luka-luka

Kamis, 10 Agustus 2023 - 17:37:00 WIB
Driver Ojol Ditabrak Lari WNA di Gatsu, Kepala hingga Tangan Luka-luka
Aksi tabrak lari menimpa driver ojol di Gatsu, Jakarta Pusat. Pelaku merupakan WNA. (Foto: Ilustrasi/Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Aksi tabrak lari terjadi di kawasan Jalan Gatot Subroto (Gatsu), Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (9/8/2023). Peristiwa menimpa driver ojol, Hendar (32), yang ditabrak oleh warga negara asing (WNA). 

Akibat peristiwa itu, Hendar tak bisa beraktivitas karena menderita luka cukup parah. Dia mendapat 22 jahitan di kepala, sementara tangannya penuh luka serta memar.

"Informasi dari kepolisian ada kemungkinan itu mobil rental. Platnya juga kan F atau Bogor," ujar korban, Hendar di rumahnya, kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (10/8/2023).

Dia mengaku mengetahui secara persis wajah WNA tersebut. Hanya saja, polisi sempat menyampaikan informasi WNA itu diduga berasal dari Nigeria. 

Pascakecelakaan, kata dia, polisi sempat menolong kedua WNA yang sempat terjebak di dalam mobil usai terguling setelah menabrak trotoar dan pagar hotel. Namun, dua WNA itu justru kabur usai ditolong polisi.

Mobil yang dipakai ditinggalkan begitu saja hingga akhirnya diamankan oleh polisi.

"Setelah berhasil dievakuasi dari dalam mobil dua WNA itu, pak polisinya kan menolong saya, nah dua WNA itu malah lari," tuturnya.

Hendar pun sudah membuat laporan polisi tentang kecelakaan itu. "Saya harap (penabraknya) mau bertanggung jawab karena saya sekarang motor sudah tak bisa dipakai sama sekali, sedangkan itu motor saya pakai untuk mencukupi kebutuhan saya selaku kepala keluarga," tutur Hendar.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut