Dua Kecelakaan Truk di Tol Dalam Kota Minggu Dini Hari, Ada Korban Jiwa
Minggu, 12 September 2021 - 08:00:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Dua kecelakaan terjadi di tol dalam kota Jakarta, Minggu (12/9/2021) dini hari. Kedua peristiwa itu sama-sama melibatkan truk.
Kejadian pertama pada pukul 03.36 WIB, di mana satu truk terguling setelah terlibat dengan empat kendaraan lainnya. Lokasi kecelakaan berada di KM 5,800 Layang Tol Kuningan arah Cawang.
"Ada korban tutup usia dan masih penanganan Polri," tulis akun Instagram @tmcpoldametro, Minggu (12/9/2021).